Notification

×

Iklan

Iklan

Gerakan Tali Asih Polsek Bukittinggi dan Relawan

Selasa, 19 Mei 2020 | 20:25 WIB
Bukittinggi 19 Mei 2020- Untuk mempererat tali silaturahmi dan persaudaraan serta kepedulian sesama, Polsek Kota Bukittinggi bersama relawan laksanakan kegiatan Gerakan 100 Tali Asih kepada anak-anak Panti Asuhan di wilayah Bukittinggi dan Agam Timur.

Dipimpin lansung oleh Bapak Kapolsek Bukittinggi AKP Dedy Adriansyah Putra, S.H., S.I.K rombongan Polsek dan Relawan mendatangi lima lokasi Panti Asuhan.
Polsek Bukittinggi bersama Tim Relawan mendatangi dua lokasi Panti Asuhan di wilayah Kota Bukittinggi dan tiga lokasi lainnya ada di Kab. Agam tepatnya di Kec. Tilatang Kamang.

Dipilihnya beberapa Panti Asuhan di Kec. Tilatang Kamang merupakan Koordinasi kita dengan Kapolsek Kamang AKP. H. Lirman, SH dan Bhabinkamtibmas, mengingat daerah daerah diluar kota masih banyak panti asuhan yang belum begitu tersentuh, ucap AKP. Dedy
Rombongan yang terdiri dari Perwira dan Personil Polsek serta Tim Relawan lansung menyambangi lokasi Panti Asuhan mulai dari pagi pukul 09.30 Wib.
Alhamdulillah di bulan Ramadhan yang penuh berkah ini Kita Jajaran Polsek Bukittinggi dan Relawan bisa berbagi bersama Anak Yatim yang ada di Panti Asuhan, semoga kegiatan yang kita laksanakan ini dapat memberikan kebahagiaan bagi  anak-anak Yatim Piatu yang berada di Panti Asuhan apalagi menjelang datangnya Hari Raya Idul Fitri 1441 H, terang Kapolsek Kota Bukittinggi mengakiri. (HumasResBkt)
×
Berita Terbaru Update